Rip Curl Cup 2023 Padang-padang Bali Dimulai: Invitasi Umumkan 24 Peselancar Undangan Terbaik

- 1 Agustus 2023, 11:40 WIB
Salah satu pesaing terberat untuk peselancar Indonesia adalah Clay Marzo (Hawaii) yang akan bertanding di Rip Curl Cup 2023 ini.
Salah satu pesaing terberat untuk peselancar Indonesia adalah Clay Marzo (Hawaii) yang akan bertanding di Rip Curl Cup 2023 ini. /Anggun Nugraha/Image: Rip Curl

Sport-Tourism.ID – Setelah menanti potensial gelombang terbaik selama sepekan lebih, sesuai jadwal acara, Minggu kemarin, 30 Juli 2023, Rip Curl Cup 2023 dibuka dengan suka cita. Di atas pasir emas yang sakral bagi peselancar di Pantai Padang-padang, Bali akhirnya Rip Curl menggelar upacara pembukaan yang dihadiri peselancar terbaik dan sponsor juga media.

Terdapat 24 (dua puluh empat) peselancar yang lolos dalam kualifikasi yang dilakukan sepekan lalu dimana pada akhirnya yang terbaiklah yang akan memperebutkan kesempatan menghadang gelombang Samudera Hindia yang sangat tersohor kuat dan buas, hanya yang terbaik yang mampu mengendalikannya.

Ampun! Gelombang Juli Ini Kurang Tinggi.

Di antara 24 peselancar tersebut, 8 (delapan) diantaranya ialah jajaran peselancar dari Indonesia dimana setelah melalui pemilihan yang berdasarkan atas kemenangan tahun lalu dan penilaian terbaik dari keadaan ombak bulan Juli ini yang belum optimal. Dengan demikian rencana pemilihan 8 orang peselancar terbaik berdasarkan performana tidak tercipta dengan ideal.

Baca Juga: Rip Curl Kembali Ekspos Pantai Padang-Padang Bersama World Surf League ke Seluruh Dunia

“Sayang sekali ombak yang kami harapkan yang dapat memenuhi standard tertinggi tidak tercipta di bulan Juli ini,” kata Contest Director, James Hendy dalam laman berita daring Rip Curl. Dia menambahkan, “Sangat tidak beruntung kali ini karena kualifikasi trial dan pertunjukan kehebatan peselancar lokal terbaik kita terutama peselancar dari generasi muda tidak bisa kita saksikan.”

“Namun gelombang Juli yang kurang optimal ini kiranya menjadi pertanda bahwa gelombang Agustus akan memberikan gulungan tertinggi dan juga untuk Rip Curl Cup 2023 Padang-padang yang selalunya menyuguhkan gelombang terbaik” – James Hendy menegaskan.

Baca Juga: Intip Hunian Hotel Ring I Dari Dampak Sebuah Event Wisata Olahraga

Upacara Pembukaan tetap gempita walau kabar tentang gelombang Juli sempat disayangkan. Setelah Press Conference dilaksanakan, tarian Kecak digelar dengan nuansa hidmat tapi memukau. Peserta khususnya dari mancanegara tak pernah surut dalam decak kagum tarian ini. Panitia telah meramu acara antara tradisional dan modern, dengan ditutup Official Rip Curl Cup Party hingga hari berganti.

Kenali Sosok Peselancar Dunia dan Nasional Ini!

Diantara peselancar dunia yang kesohor ialah Clay Marzo (Haw), Legend WTC Taj Burrow (Aus), Kolohe Andino (USA), Mason Ho (Haw), dan petarung muda berumur 15 tahun, Dylan Wilcoxen (USA). Sedangkan dari Indonesia, muncul nama Mega Semadhi yang menjuarai dua kali Rip Curl Cup, lalu Bol Adi Putra yang juga dua kali juara, dan Garut Widiarta yang menjuarai Rip Curl Cup 2014.

Halaman:

Editor: Anggun Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah